Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2020

Mengumpulkan Buku

Sejak tahun 2015 saya punya kebiasaan untuk membeli minimal satu buku setiap bulan, ketika uang bulanan sudah masuk di rekening, saya segera menariknya dari mesin anjungan tunai mandiri sebanyak 100 ribu, terkadang 150 ribu. Uang itu segera saya habiskan di toko buku, biasanya saya mendapat 2 buku, meski tidak rutin setiap bulan melakukan belanja buku karena terkadang uang bulanan saya tidak cukup untuk dibelanjakan buku setelah menghitung pengeluaran untuk hidup satu bulan kedepan.  Seingat saya, sampai dua tahun lalu saya punya koleksi kurang lebih sebanyak 150 buku, sebagian besar buku-buku itu sudah tidak dalam genggaman saya lagi. Ada yang dipinjam entah oleh siapa dan tak kunjung kembali, ada juga yang saya sumbang untuk perpustakaan di organisasi tempat saya belajar, sayangnya buku yang saya sumbang untuk perpustakaan itu berakhir di tangan orang-orang yang entah siapa, karena terakhir kali saya mengecek perpustakaan organisasi, buku-buku itu tidak lagi ada di sana. Penyesal...